Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jelang bergulirnya kompetisi NBA 2018-2019 yang akan dimulai pada akhir Oktober mendatang, sejumlah transfer penting pemain telah terjadi.
Berdasarkan pantauan BolaSport.com, setidaknya ada 23 transfer pemain yang sudah terjadi hingga hari ini, Selasa (24/7/2018).
Dari semua transfer tersebut, enam di antaranya merupakan transfer yang menyedot perhatian besar dan terus menjadi bahan perbincangan.
(Baca juga: Daniel Ricciardo Akui Tidak Mau Kontrak Jangka Panjang)
Transfer yang paling menyita atensi publik dan media ialah perpindahan LeBron James dari Cleveland Cavaliers ke Los Angeles Lakers.
Pemain berjulukan King James itu resmi pindah ke Lakers setelah memilih menjadi pemain free agent ketimbang mengambil opsi perpanjangan kontrak bersama Cavaliers.
James kini berseragam ungu-kuning setelah menyepakati kontrak berdurasi empat tahun senilai 154 juta dolar AS atau sekitar Rp 2,21 triliun pada 2 Juli lalu.
Selain LeBron James, perpindahan pemain yang menjadi sorotan utama pada bursa transfer kali ini ialah aksi pertukaran pemain alias trading di antara San Antonio Spurs dan Toronto Raptors.
Aksi trading dua tim beda wilayah itu melibatkan dua pemain bintang yakni Kawhi Leonard dan DeMar DeRozan.