Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Dunia 2018 - Tekuk Wakil Belanda, Fajar/Rian Berhak Melaju ke 16 Besar

By Doddy Wiratama - Rabu, 1 Agustus 2018 | 13:09 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, tampil pada laga babak pertama Indonesia Open 2018, di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (4/7/2018). ( NUGYASA LAKSAMANA/BOLASPORT.COM )

Setelah mendapat bye pada babak pertama, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memulai langkah mereka di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2018 pada Rabu (1/8/2018).

Ganda putra Indonesia itu pun membuka perjalanan mereka di Kejuaraan Dunia 2018 dengan meraih kemenangan meyakinkan atas Jacco Arends/Ruben Jille (Belanda).

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil memenangkan laga yang berlangsung di di lapangan 3 Nanjing Olympic Sports Stadium, China,itu lewat dua gim langsung, 21-15, 21-11.

Fajar/Rian sempat terlambat panas saat Arends/Jille memulai gim pertama dengan mencetak tiga poin secara beruntun.

Namun wakil Indonesia tersebut berhasil bangkit dan langsung membalas dengan mencetak lima angka berturut-turut.

Semenjak saat itu, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mulai dapat mengendalikan laga hingga akhirnya unggul 11-5 pada saat interval gim pertama.

Usai jeda, dominasi Fajar/Rian atas sang lawan ternyata terus berlanjut.

Raihan poin ganda putra peringkat sembilan BWF itu terus berlanjut hingga akhirnya unggul pada gim pertama dengan skor 21-15.

(Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2018 - Taklukkan Wakil China, Marcus/Kevin Tembus Babak Ke-3)