Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Dunia 2018 - Marcus/Kevin Ulang Memori Pahit Tahun Lalu

By Any Hidayati - Jumat, 3 Agustus 2018 | 16:13 WIB
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo saat tampil pada babak 16 besar Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2018 yang digelar di Nanjing, China, pada Kamis (2/8/2018). (Badminton Indonesia)

Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, kembali mengulang memori pahit Kejuaraan Dunia 2017 pada Jumat (3/8/2018).

Ganda putra nomor satu dunia asal Indonesia ini gagal mengatasi perlawanan wakil Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda, perempat final Kejuaraan Dunia 2018.

Nanjing Youth Olympic Stadium, China menjadi saksi bisu ketika Marcus/Kevin kalah 19-21, 18-21 dari Kamura/Sonoda dalam waktu 49 menit.

Tahun lalu, Marcus/Kevin juga terhenti pada perempat final Kejuaraan Dunia 2017 yang digelar di Glasgow, Skotlandia.

Kala itu, Chai Biao/Hong Wei (China) menjadi pasangan yang mengalahkan Marcus/Kevin di perempat final dengan skor 21-11, 19-21, 20-22 dalam waktu 69 menit.

Faktanya, kekalahan Marcus/Kevin selalu terjadi setelah keduanya menang atas ganda putra Rusia, Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov, pada babak 16 besar.

Pada 2017, Marcus/Kevin menang 21-19, 21-16 atas Ivanov/Sozonov sebelum kalah dari Chai/Hong.


Ganda putra Rusia, Vladimir Ivanov (kiri) dan Ivan Sozonov(BWF BADMINTON)

Sedangkan di tahun 2018, Marcus/Kevin terhenti di tangan Kamura/Sonoda usia menang 21-19, 21-12 atas Ivanov/Sozonov.

Namun, kondisi ini tidak lebih dari sebuah kebetulan karena proses undian di Kejuaraan Dunia.

(Baca Juga: Atlet Renang Indonesia Butuh Keajaiban untuk Raih Medali Emas Asian Games 2018, tapi...)

Indonesia dipastikan gagal meraih gelar juara dunia 2018 dari sektor ganda putra setelah Marcus/Kevin terhenti pada perempat final.

Kini harapan Indonesia bertumpu pada sektor ganda putri setelah Greysia Polii/Apriyani Rahayu memastikan diri melaju ke semifinal.

Selain itu, ada juga pasangan Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta dan Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani yang berpeluang untuk menyusul Greysia/Apriyani ke semifinal.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P