Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Timnas U-16 Indonesia berhasil menjalani 3 laga babak penyisihan grup A Piala AFF U-16 2018 dengan hasil positif.
Selama 3 pertandingan dihelat, tim asuhan Fakhri Husaini berhasil meraih kemenangan.
Bertanding menghadapi Filipina di laga perdana, Rabu (29/7/2018), Garuda Asia sukses menang besar dengan skor 8-0.
Berbekal 3 poin usai menghadapi Filipina, Indonesia kembali beringas di laga kedua kala menghadapi negara jawara Piala AFF U-16 tahun 2002 dan 2005, Myanmar.
(Baca juga : Putri Cantik Luis Milla Beberkan Sosok yang Menemaninya Berlibur di Bali)
Timnas U-16 menaklukan sang jawara dengan skor 2-1.
Usai menekuk Myanmar, Indonesia kembali berhadapan dengan juara Piala AFF U-16 tiga kali, Vietnam.
Tak mau memberi celah sedikitpun, Indonesia juga membabat Vietnam dengan skor 4-2.
(Baca juga : Real Madrid Terancam Kehilangan 2 Pemain Penghasil Uang Sekaligus)