Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jepang dan China Pastikan Gelar Juara Dunia Bulu Tangkis 2018

By Any Hidayati - Sabtu, 4 Agustus 2018 | 15:33 WIB
Podium juara ganda putri Jepang, Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto juara (merah) dan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota menjadi runner-up pada turnamen BWF Superseries Finals 2017. (BWFWORLDSUPERSERIES.COM)

Meski baru memasuki babak semifinal, dua negara Asia Timur dipastikan bakal meraih gelar dari Kejuaraan Dunia 2018 yang berlangsung di Nanjing Olympic Sports Centre, Nanjing, China, 30 Juli-5 Agustus

Hal ini terjadi karena dua laga final Kejuaraan Dunia 2018 akan menyajikan perang saudara antar sesama pemain China dan Jepang.

Gelar juara ganda putri dipastikan menjadi milik Negeri Sakura setelah pasangan Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara dan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota berhasil melangkah ke babak final.

Duet Matsumoto/Nagahara melaju ke partai puncak setelah mengalahkan wakil terakhir Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, 21-12, 23-21 dalam waktu 52 menit.

Sementara itu, pasangan Fukushima/Hirota memenangi all Japang semifinal kontra Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto dengan skor 21-19, 21-15 dalam waktu 50 menit.

Adapun, tim tuan rumah dipastikan meraih gelar juara dunia ganda campuran setelah pasangan Wang Yilyu/Huang Dongping dan Zheng Siwei/Huang Yaqiong mengamankan tempat pada babak final.

Seperti pasangan Fukushima/Hirota, duet Zheng/Huang juga mencapai babak final Kejuaraan Dunia 2018 setelah memenangi perang saudara atas Zhang Nan/Li Yinhui.

Dalam duel tersebut, Zheng/Huang menang dengan skor 19-21, 21-12, 21-10 dalam tempo 62 menit.

(Baca Juga: Maverick Vinales Tanggapi Salah Satu Nama yang Diajukan Valentino Rossi untuk Masuk ke Tim Penguji)