Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dari Hulk hingga Iron Man, Beragam Julukan untuk James Milner Saat Pamer Bentuk Tubuh

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 4 Agustus 2018 | 15:59 WIB
Ekspresi gelandang Liverpool FC, James Milner, dalam pertandingan Liga Inggris 2017-2018 menghadapi Burnley di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris, pada 16 September 2017. ( PAUL ELLIS / AFP )

James Milner pamer bentuk tubuh six-pack saat menikmati waktu di kamp pelatihan Evian les Bains, Prancis.

Pada saat itu mantan pemain Manchester City tersebut tengah asyik bermain kriket dengan salah satu pemain akademi Liverpool, Nathaniel Philips.

Meski telah berusia 32 tahun, James Milner tetap menjaga kebugaran tubuhnya.

(Baca juga: Pamerkan Senjata Baru, Alvaro Morata Optimistis Bersama Chelsea)

Pemilik nomor punggung tujuh di Liverpool itu terlihat sangat berotot.

Dengan hanya mengenakan celana pendek dan menanggalkan bajunya, Milner tampak sangat percaya diri dengan bentuk tubuh yang dia miliki.

(Baca juga: Dikabarkan Gabung Barcelona, Arturo Vidal Sibuk dengan Sang Putra)

Momen itu dibagikan melalui sebuah unggahan foto pada akun resmi Instagram klub.

Sontak bentuk tubuh James Milner mendapat komentar beragam dari para penggemar Liverpool.

(Baca juga: Bawakan Lagu Oasis Saat Diospek, Alisson Becker Dicibir Penggemar Liverpool)

Berikut beberapa komentar dari para penggemar.

@odonneldechan: "Milner, kamu buas seperti binatang."

@fajarghulam: "Otot Amerika."

@dagkp: "Sepertinya dia siap untuk memulai musim baru. Ini akan menyenangkan."

@ilhambdmm: "Hulk."

@kar_eem96: "Beast."

@billy4chm: "Tidak berlemak."

@park_leek: "CYBORG." 

@giftedumi: "Luar biasa."

@bin.hamad1: "Iron man."

@mthwbute: "Sepertinya dia memberikan beberapa perubahan yang serius."

(Baca juga: Momen Santai Skuat Liverpool di Kamp Pelatihan Evian les Bains)

Menjelang musim baru Liga Inggris, Liverpool akan melakoni dua pertandingan sisa pra-musim.

Mereka akan menghadapi Napoli di Dublin, Prancis, dan melawan Torino saat kembali ke Anfield.

Setelah itu pada Minggu (2/8/2018), Liverpool melakoni pertandingan pembuka musim 2018-2019 Liga Inggris dengan melawan West Ham United di Stadion Anfield.

(Baca juga: Siapa Sangka Sosok Jenaka Andy Murray Bisa Menangis Tersedu-sedu)

 
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P