Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juara Dunia 2018, Kento Momota Makin Mengancam Takhta No 1 Dunia

By Any Hidayati - Jumat, 10 Agustus 2018 | 13:16 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota, tersenyum di atas podium kampiun Kejuaraan Dunia 2018. Momota meraih gelar juara dunia tahun ini setelah mengalahkan Shi Yuqi (China) 21-11, 21-13 pada laga final yang berlangsung di Nanjing Olympic Sports Centre, Nanjing, China, Minggu (5/8/2018). (JOHANNES EISELE/AFP PHOTO)

Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota, akhirnya resmi merangsek ke jajaran lima besar usai menjadi kampiun Kejuaraan Dunia 2018.

Pada pekan ke-32 yang terhitung sejak Kamis (9/8/2018), Momota menduduki peringkat ke-4 dunia dengan mengumpulkan 73.907 poin.

Tambahan 13.000 poin setelah menjadi juara dunia membuat peringkat Momota naik tiga setrip dari pekan lalu.

Kini Momota semakin dekat dengan target yang ia susun yaitu menduduki takhta nomor satu dunia tunggal putra.

Pebulu tangkis 23 tahun tersebut kini tepat di bawah peringkat milik Viktor Axelsen (Denmark), Shi Yuqi (China), dan Lee Chong Wei (Malaysia).

Jika Momota sukses mempertahankan performa apik hingga akhir musim 2018 bukan tidak mungkin takhta yang kini dipegang Axelsen akan turun kepadanya.

Seperti diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Momota memastikan diri menjadi juara dunia usai mengalahkan Shi Yuqi pada final Kejuaraan Dunia 2018, Minggu (5/8/2018).


Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota (kanan) berpose bersama Shi Yuqi (China) di podium Kejuaraan Dunia 2018. Momota menjadi kampiun setelah mengalahkan Shi dengan skor 21-11, 21-13 di Nanjing Olympic Sports Centre, Nanjing, China, Minggu (5/8/2018).(JOHANNES EISELLE/AFP PHOTO)

Tunggal putra andalan Jepang ini menang 21-11, 21-13 atas Shi dalam waktu 49 menit pada partai perebutan gelar juara.

Gelar ini seakan menebus absennya Momota dari turnamen bulu tangkis individu level tertinggi sejak 2016 silam karena skandal judi ilegal.

(Baca Juga: Absen 2 Tahun, Kento Momota Tidak Sabar Tampil di Kejuaraan Dunia 2018)

Setelah Kejuaraan Dunia, fokus Momota beralih ke ajang Asian Games 2018 yang berlangsung pada pertengahan Agustus ini.

Momota dan tim Jepang akan bertandang ke Istora Senayan, Jakarta untuk berjuang meraih medali emas Asian Games 2018.

Cabang olahraga bulu tangkis dalam Asian Games 2018 berlangsung mulai Minggu (19/8/2018) hingga Selasa (28/8/2018) di Istora Senayan, Jakarta.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P