Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Laga Final, Striker Timnas U-16 Indonesia Ungkapkan Kalimat Penuh Semangat Membara

By Ananda Lathifah Rozalina - Sabtu, 11 Agustus 2018 | 14:34 WIB
Penyerang timnas U-16 Indonesia, Sutan Diego Armando Zico, saat mengikuti latihan rutin di Stadion Jenggolo Sidoarjo, Jawa Timur, Selasa (26/06/2018) sore. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Timnas U-16 Indonesia akan menjalani laga final Piala AFF U-16 2018 kontra Thailand hari ini, Sabtu (11/8/2018).

Berlangsung di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, timnas U-16 Indonesia akan berusaha meraih juara Piala AFF U-16 untuk pertama kalinya.

Sampai saat ini, prestasi Timnas U-16 Indonesia paling gemilang dalam ajang tersebut adalah runner-up pada tahun 2013.

Sebelum menjalani pertandingan final, salah satu striker Indonesia, Sutan Diego Zico, menunjukkan semangat membara.

(Baca juga : Striker Persela Lamongan Pamerkan Skill Akrobatik Saat Hadapi PSM Makassar)

Lewat unggahan Instastory, Zico mengunggah kata-kata pantang menyerah yang cukup ekstrem.


unggahan Sutan Diego Zico sebelum pertandingan final Piala AFF U-16 2018(instagram.com/sutandiegozico)

"Lebih baik mati daripada menyerah, go final, " tulis Zico.

Dengan unggahan itu, Zico tampaknya ingin menunjukkan Indonesia tak gentar melawan timnas U-16 Thailand yang berpredikat tim kuat di Asia Tenggara.

Sebagai informasi, dari 9 kali keikutsertaannya di kompetisi tersebut, Thailand berhasil meraih gelar juara sebanyak 3 kali pada tahun 2007, 2011, dan 2015.