Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Begini Kondisi Venue Sepak Takraw Menjelang Asian Games 2018

By Noverta Salyadi - Sabtu, 11 Agustus 2018 | 17:21 WIB
Venue Sepak Takraw Gor Ranau Conoco Philip di Jakabaring Sportcity Palembang, hingga satu pekan menjelang Asian Games belum selesai. (NOVERTA SALYADI/BOLASPORT.COM)

Sepekan menjelang digelarnya Asian Games 2018 di Jakarta-Palembang pada 18 Agsutus-2 September, venue sepak takraw yang terletak di Gedung Ranau Conoco Philip belum juga selesai dikerjakan.

Petugas venue dari Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Sumatera Selatan masih terlihat melakukan beberapa pekerjaan. Beberapa pengerjaan yang terbilang sangat vital yaitu pemasangan lampu penerangan.

Bahkan, untuk hall tempat pertandingan masih melakukan pemasangan papan pelapis. Bahkan untuk garis lapangan belum terlihat.

Sementara itu, pertandingan sepak takraw, baru akan dimulai pada 19 Agustus 2018.

Venue Manajer Sepak Takraw, Taufik Isla ketika dihubungi tidak mau memberikan komentar terkait kondisi venue yang belum seleaai.

"Nanti saja ya, silakan hubungi Datuk (red, Presiden Astaf), nanti dia yang memberikan keterangan," ujar Taufik kepada BolaSport.com.

Datuk Halim Kadir Presiden Astaf, ketika dihubungi tidak memberikan jawaban atas penyelesaian venue.

(Baca juga: Tim Voli Putri Indonesia Akan Lelang Jersey untuk Korban Gempa di Lombok)

Direktur Jakabaring Sport City Palembang Bambang Supryanto mengakui bahwa venue sepak takraw belum selesai dikerjakan.