Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Juara, Jendral Lapangan Tengah Timnas U-16 Indonesia Sebut Masih Ada 1 Tugas yang Harus Diselesaikan, Apa Ya?

By Ananda Lathifah Rozalina - Senin, 13 Agustus 2018 | 20:02 WIB
Aksi gelandang timnas U-16 Indonesia, Andre Oktaviansyah, saat tampil melawan Malaysia pada laga semifinal Piala AFF U-16 2018 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis (09/08/2018) malam. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Timnas U-16 Indonesia sukses mengakhiri kompetisi Piala AFF U-16 2018 dengan manisnya gelar juara.

Berlangsung di Sidoarjo, Jawa Timur, Indonesia, skuat asuhan Fachri Husaini itu sukses menyabet juara 1 setelah menaklukan Thailand.

Timnas U-16 Indonesia sukses mengalahkan Thailand lewat drama adu penalti dnegan skor 1-1 (4-3).

Berhasil memenangi Piala AFF U-16 ternyata bukan akhir segalanya.

(Baca juga : Lionel Messi Baru Saja Torehkan Prestasi Luar Biasa, Netizen Berikan Segudang Kalimat Sanjungan)

Pasalnya, salah satu pemain Indonesia, Andre Oktaviansyah menuliskan jika masih ada satu lagi tugas yang harus diembannya.


unggahan Andre Oktaviansyah(instagram.com/andreoktvn7)

"Masih ada 1 tugas yang harus diselesaikan (bendera Indonesia)," tulis Andre Oktaviansah di unggahanya, Senin (13/8/2018).

Unggahan jendral lapangan tengah Timnas U-16 Indonesia itu tampaknya merujuk pada kompetisi berikutnya yang akan dijalani skuat Garuda Nusantara.

Usai Piala AFF U-16 2018, Timnas U-16 Indonesia akan memulai tugas baru mengharumkan nama Indonesia di putaran final Piala Asia U-16 2018 di Malaysia, 20 September mendatang.