Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah mengalami tarik-ulur, masa depan Jordan Clarkson untuk memperkuat tim nasional basket putra Filipina di Asian Games 2018 telah memasuki titik terang.
Sebelumnya, Jordan Clarkson yang merupakan pemain Cleveland Cavaliers batal tampil di Asian Games 2018 karena larangan dari pihak NBA.
NBA menilai jika Asian Games tidak masuk dalam salah satu kalender kompetisi resmi FIBA.
Alhasil, nama Jordan Clarkson pun dicoret dari daftar timnas bola basket Filipina yang bakal dibawa ke Indonesia untuk ajang empat tahunan tersebut.
Namun semua itu berubah pada Selasa (14/8/2018) setelah Clarkson akhirnya diperbolehkan NBA untuk tampil di Asian Games 2018.
Dilansir BolaSport.com dari Rappler, Jordan Clarkson diizinkan tampil di Asian Games 2018 setelah pihak Filipina mengajukan banding.
Sebelumnya, pihak Filipina merasa keberatan dengan keputusan NBA yang melarang Clarkson untuk tampil di Asian Games 2018.
Pasalnya, Timnas Basket Putra China telah memasukkan dua nama pemain NBA dalam skuatnya, yakni Zhou Qi (Houston Rockets) dan Ding Yanyuhang (Dallas Mavericks).
(Baca Juga: Basket Asian Games 2018 - Jelang Laga Perdana, Indonesia Ubah Susunan Skuat)