Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ratu wushu Indonesia, Lindswell Kwok, mengaku sangat optimistis menjelang tampil di Asian Games 2018.
Beberapa waktu yang lalu Lindswell Kwok dan sejumlah atlet wushu Indonesia lainnya baru saja melakoni latihan bersama di China.
"Kami latihan bersama dengan tim China," ujar Lindswell seperti dikutip BolaSport.com dari South China Morning Post.
Usai latihan bersama tersebut, Lindswell Kwok pun yakin jika Asian Games 2018 menjadi waktu yang tepat bagi wushu Indonesia untuk unjuk gigi.
"Indonesa tidak pernah memenangi medali emas wushu di Asian Games sebelumnya, tetapi saya pikir ini adalah peluang terbaik kami," ujar Lindswell.
Untuk itulah, Lindswell berharap jika masyarakat Indonesia turut serta mendukung setiap atlet yang tampil di Asian Games 2018.
(Baca Juga: Mengintip Bayaran Fantastis Pevoli Putri Termahal Dunia yang Bela China pada Asian Games 2018)
"Saya berharap jika masyarakat Indonesia akan mendukung atlet mereka dan berjalan beriringan selama Asian Games," kata Lindswell menegaskan.
Pada Asian Games 2018, wushu Indonesia ditargetkan meraih satu emas dari 15 nomor yang dipertandingkan.
Cabang olahraga wushu Asian Games 2018 akan berlangsung pada Minggu (19/8/2018) hingga Kamis (23/8/2018) di Jakarta International Expo, Jakarta.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on