Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Keluarga David Beckham Ajari Anak-anak Sumba Bermain Sepak Bola dan Bahasa Inggris

By Aziz Gancar Widyamukti - Sabtu, 18 Agustus 2018 | 11:24 WIB
David Beckham dan Victoria Beckham ( )

David Beckham melanjutkan liburan di Pulau Sumba, Nusa Tenggara Timur dengan mengajarkan sepak bola kepada warga lokal.

David Bechkam mengajak sang istri, Victoria Beckham, dan keempat anaknya menikmati momen liburan di Indonesia.

Beckham beserta keluarganya dikabarkan menginap di sebuah resor mewah bernama Nihi Sumba Island (Nihiwalu) di Kabupaten Sumba, Nusa Tenggara Timur.

(Baca juga: Timnas Perempuan Thailand Diperkuat Penyerang Cantik Asli California pada Asian Games 2018)

Mantan pemain Manchester United itu mengeluarkan biaya untuk menginap di Nihi Sumba Island seharga 5.000 pound (92 juta rupiah) sampai 25.000 pound (464 juta rupiah) per malam.

(Baca juga: Klub Asal Turki Jual 18 Pemain untuk Membeli 10 Ekor Kambing)

Kendati demikian, David Beckham beserta keluarganya tidak hanya menikmati liburan mewah dan bersenang-senang saja saat berada di Sumba.

Mantan kapten timnas Inggris itu juga melakukan misi sosial kepada warga lokal yang ada di sana.

(Baca juga: Jika Bertahan di Thailand, Yanto Basna Ingin Membela Klub Penguasa Negeri Gajah Putih pada 2019)

Beckham dan keluarganya menghabiskan waktu liburan mereka dengan melatih anak-anak di Sumba bermain sepak bola.

(Baca juga: Warga Gaza Sambut Hari Ulang Tahun ke-73 Republik Indonesia dengan Olahraga Tradisional)

Saat berada di luar, keluarga David Beckham bermain bola bersama mereka, sepertinya bahasa tak menjadi keterbatasan bagi mereka untuk membaur.

Bahkan Romeo, Harper, dan Brooklyn terlihat antusias mengikuti serangkaian acara.

(Baca juga: Cerita Adaptasi Teknik Yanto Basna di Liga Thailand, Awalnya Sering Disetop Pelatih, Kini Suka Ngatur Pemain Lain)

Selain itu, Beckham juga berkunjung ke sebuah sekolah yang berada di Sumba dan mengajar anak-anak yang ada di sana belajar bahasa Inggris.

 

A post shared by Victoria Beckham (@victoriabeckham) on

"Hari spesial dengan siswa-siswa yang memberi inspirasi di Sumba. Kami senang berkumpul membantu mengajar bahasa Inggris dan bermain game!" ujar Victoria Beckham.

(Baca juga: Laga Tengah Pekan Liga Jepang 2018, Kerja Sama Iniesta dan Podolski Kembali Hasilkan Gol yang Indah)

David Beckham telah bekerja sama dengan Sumba Foundation untuk melakukan serangkaian misi sosial selama barada di Nusa Tenggara Timur.

Mantan pemain Real Madrid itu juga memberikan sumbangan kepada Sumba Foundation yang telah membantu penduduk desa selama 30 tahun.

(Baca juga: 3 Klub Liga Inggris Ucapkan Selamat HUT ke-73 RI)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P