Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kemampuan Cristiano Ronaldo mengolah bola di lapangan ternyata tak berlaku saat sang pemain melakukan olah suara alias menyanyi.
Skill Cristiano Ronaldo sebagai pemain sepak bola sudah tak diragukan lagi kualitasnya.
Berbagai aksi mengolah si kulit bundar bahkan kerap di tunjukkan oleh Cristiano Ronaldo saat bermain di lapangan hijau.
Hanya saja, kualitas Cristiano Ronaldo dalam mengolah suara sepertinya tak sebaik saat mengolah bola.
(Baca Juga: Pekan Kedua Liga Inggris, Manchester United Masih Tak Bisa Mainkan 6 Pemain Ini)
Rekan setim Ronaldo, Miralem Pjanic, merekam aksi sang megabintang saat menyanyi dalam suasana keakraban bersama skuat Juventus jelang pertandingan perdana Liga Italia, Sabtu (18/8/2018).
Rekaman tersebut diunggah oleh Pjanic di akun instagram pribadinya, @miralem_pjanic.
Hanya saja, Ronaldo menyanyi dengan suara fals namun tetap membuat suasana meriah.
(Baca Juga: Pelatih Juventus Belum Lihat Sesuatu yang Luar Biasa dari Diri Cristiano Ronaldo)
Pjanic pun menambahkan keterangan "Vamooo @cristiano" yang bisa diartikan sebagai dorongan untuk melanjutkan nyanyian.
@cristiano's initiation at @juventus @miralem_pjanic #Ronaldo #CristianoRonaldo #CR7 #Juventus
A post shared by ItalianFootballTV (@iftvofficial) on
Selain Cristiano Ronaldo, pemain-pemain anyar Juventus yakni Emre Can, Joao Cancelo, Mattia Perin, dan Leonardo Bonucci juga direkam oleh Miralem Pjanic saat menyanyi.
Pjanic juga merekam Blaise Matuidi berjoget sebagai perayaan menjuarai Piala Dunia 2018 bersama timnas Prancis.
(Baca Juga: Ini Alasan Jose Mourinho Memilih Paul Pogba Jadi Kapten Sementara di Man United)