Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
0 dalam babak penyisihan Grup A. Indonesia akan menghadapi Malaysia dalam laga yang digelar Selasa (22/8/2018) sore.
Malaysia sendiri memastikan maju ke semifinal setelah menjadi runner-up Grup B mendampingi Thailand.
Kapten tim sepak takraw Indonesia, Herson Muhammad mengaku akan mengikuti instruksi yang diberikan oleh pelatih Asri Syam dalam menghadapi Malaysia pada pertandingan semifinal.
(Baca Juga: Duo Pilar Timnas U-23 Indonesia Kuasai 10 Besar Pencetak Gol Fase Grup Sepak Bola Asian Games 2018)
"Kekuatan kami sama dengan Malaysia yang penting kita fokus dan tidak boleh jumawa. Kami butuh konsentrasi lebih menghadapi Malaysia ini," ujar Herson.
Herson mengakui, peluang Indonesia merebut medali cukup terbuka, apalagi bermain di depan penonton sendiri.
"Kami berharap bermain di hadapan penonton sendiri, bisa memberikan dukungan untuk kami dapat merebut emas di sepak takraw," kata Herson.
Namun nasib berbeda dialami tim sepak takraw putri. mereka gagal maju ke semifinal karena mengalami dua kali kekakalahan.
(Baca Juga: Tak Kuat Diserbu Netizen Indonesia? Pemain yang Buat Hansamu Yama Dapat Kartu Kuning Sampai Lakukan Hal Ini )
Tim putri sendiri masih akan bertanding untuk nomor beregu dan quadran.
Menurut pelatih Asri Syam, persaingan di kategori putri cukup berat.
"Kekuatan sepak takraw untuk putri ini ada di Thailand dan Vietnam, sekarang ini Myanmar sudah mulai menjadi momok yang menakutkan. Peluang kami masih ada untuk nomor quadran dan beregu," ujar Asri.
Sebuah kiriman dibagikan oleh TABLOID BOLA (@tabloid_bola) pada