Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bagi anda yang ingin mengurangi berat badan mungkin jarang terpikir untuk menjalani program diet dengan mengkonsumsi kacang tanah.
Namun siapa sangka, menurut penelitian orang yang sering mengonsumsi kacang-kacangan, termasuk kacang tanah, justru terbantu untuk menurunkan berat badan.
Orang yang sedang diet juga akan cepat merasa kenyang setelah mengonsumsi kacang.
Pasalnya, selain bernutrisi, kacang mengandung lemak sehat dan serat.
Rasa kenyang itu memungkinkan orang untuk tidak mengonsumsi makanan lebih banyak.
Namun anda juga perlu berhati-hati untuk tidak mengkonsumsi kacang tanah dalam jumlah berlebih karena kandungan kalori dalam kacang tanah yang cukup tinggi.
(Baca juga: Disindir Xherdan Shaqiri, Gary Neville Penuhi Janji Pakai Baju Liverpool)
Kacang mengandung 160-200 kalori setiap 28 gram, meski begitu jenis kalori ini hampir semua berasal dari kandungan lemak tak jenuh tunggal.
Anda disarankan hanya mengkonsumsi satu genggaman tangan saja setiap hari.