Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Angkat Besi Asian Games 2018 - Indonesia Selangkah Lagi Raih Medali pada Kelas 77Kg Putra

By Imadudin Adam - Kamis, 23 Agustus 2018 | 13:26 WIB
Rahmat Abdullah Erwin melakukan percobaan pertama dalam kategori snatch kelas 77kg pria pada Kamis, (23/8/2018) di Jiexpo Kemayoran, Jakarta. (IMADUDIN ROBANI ADAM/BOLASPORT.COM)

Pada hari ini, Kamis (23/8/2018), cabang olahraga angkat besi Asian Games 2018 kembali menggelar perlombaan di Hall A, JIExpo, Jakarta.

Dari data yang didapat BolaSport.com, pada hari ini cabor angkat besi Asian Games 2018 menggelar dua nomor yang sama-sama memperebutkan medali emas.

Nomor yang dimaksud  adalah kelas 77Kg putra (dibagi dalam dua sesi/grup) dan 58Kg putri.

Indonesia pun berpeluang memperoleh medali pada kelas 77Kg putra lewat Rahmat Erwin Abdullah.

Pasalnya, Rahmat sukses tampil sebagai yang terbaik pada sesi grup B yang sudah tuntas digelar.

(Baca Juga: Paralayang Asian Games 2018 - Jafro Megawanto Kembali Persembahkan Medali Emas untuk Indonesia)

Lifter 17 tahun itu sukses memimpin klasemen grup B setelah berhasil mengangkat total beban seberat 314Kg.

Pada angkatan snatch, Rahmat Erwin Abdullah mampu mengangkat beban seberat 142Kg.

Sedangkan pada angkatan clean and jerk Rahmat berhasil menuntaskan angkatan seberat 172Kg.

Meskipun demikian, Rahmat Erwin Abdullah masih harus menanti hasil para pesaingnya dari Grup A yang baru akan berlangsung pada pukul 14.00 WIB.