Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ganda campuran Indonesia, Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto, mengaku cukup kaget dengan perlawanan pasangan Nepal, Tamang Ratnajit/Tamang Nangsal.
Pasangan Ricky/Debby berhasil melaju ke babak 16 besar nomor ganda campuran perorangan Asian Games 2018 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (23/8/2018).
Pada pertandingan tersebut, Ricky/Debby berhasil menang dua set langsung, 21-13 21-7, atas Ratnajit/Nangsal.
Pertemuan kedua pasangan ini adalah yang pertama kali terjadi. Hal ini membuat Ricky/Debby mengaku buta akan kekuatan lawan.
Dengan melihat latar belakang Nepal yang bukan merupakan salah satu negara bulu tangkis, pasangan Tamang Ratnajit/Tamang Nangsal sempat mengimbangi Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto pada set pertama.
Hal tersebut diakui oleh Ricky membuat dirinya cukup kaget.
"Jika ditanya terkejut atau tidak, jujur saya sempat kaget. Mereka mampu mengembalikan bola-bola dari kami," ucap Ricky saat dijumpai Bolasport.com di mix zone Istora Senayan.
(Baca Juga: Paralayang Asian Games 2018 - Jafro Megawanto Kembali Persembahkan Medali Emas untuk Indonesia)
"Permainan Nepal, terutama atlet pria (Tamang Ratnajit) sudah cukup bagus. Nepal sekarang sudah semakin maju. Beruntung kami lebih siap daripada mereka," tuturnya.