Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ganda campuran Indonesia, Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto, gagal melangkah ke babak perempat final setelah takluk melawan ganda Thailand, Dechapol Puavaranakoh/Sapsiree Taerattanachai
Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto harus mengakui keunggulan Dechapol Puavaranakoh/Sapsiree Taerattanachai dengan skor, 22-20, 18-21, 13-21, pada Jumat (24/8/2018).
Hasil ini membuat Indonesia hanya akan bertumpu pada Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, di nomor ganda campuran.
Debby mengaku sudah berusaha semaksimal mungkin untuk bisa mengunci kemenangan.
(Baca Juga: Asian Games 2018 - Rekor! Tak Ada Hari Tanpa Emas Bagi Indonesia)
Namun, dukungan dan faktor tuan rumah belum cukup untuk Ricky/Debby untuk keluar dari tekanan lawan.
“Mereka lebih siap, dan bermain luar biasa,” ujar Ricky ketika ditemui Bolasport di mixzone.
Hal ini diamini oleh pasangan Dechapol/Sapsiree. Duo ganda campuran berperingkat 15 dunia itu mengaku lebib bisa mengontrol pertandingan ketimbang Ricky/Debby.
(Baca Juga: Asian Games 2018 - Sudah Kalah, Pegulat Ini Juga Kena Kasus Doping)