Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, sudah menangkap indikasi bahwa Chou Tien Chen (Taiwan) merasa grogi jelang laga final perorangan Asian Games 2018 bergulir.
Hal itu dinyatakan Jonatan Christie seusai memastikan medali emas Asian Games 2018 berkat kemenangan 21-18, 20-22, 21-15 atas Chou Tien Chen, di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (28/8/2018) siang.
Menurut Jonatan, perasaan grogi itulah yang membuat Chou gagal mengeluarkan performa terbaiknya.
(Baca juga: Bulu Tangkis Asian Games 2018 - Menang Straight Game, Tai Tzu Ying Genggam Emas)
"Dari awal, sejak saya berjabat tangan dengan Chou Tien Chen, tangan dia agak dingin. Mungkin dia agak sedikit tegang," ujar Jojo, sapaan akrab Jonatan, saat sesi konferensi pers.
"Berdasarkan pengamatan saya, dari beberapa pukulan, dia seperti sudah capek banget. Mungkin karena fisiknya terkuras juga setelah kemarin melawan Anthony (Sinisuka Ginting) pada laga semifinal. Jadinya, permainan Chou kurang greget," tutur dia.
Jonatan terbilang punya rekor bertanding yang sangat baik kala berhadapan dengan Chou.
Dalam berbagai turnamen, kedua pemain sudah 5 kali bertemu, dan seluruhnya berhasil dimenangi oleh Jonatan.
Kendati demikian, Jonatan enggan memandang sebelah mata lawannya tersebut.