Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hujan Kembali Mengguyur, Pengisi Acara Penutupan Asian Games 2018 pun Berpayung Ria di Panggung

By Ade Jayadireja - Minggu, 2 September 2018 | 19:02 WIB
Video di SUGBK yang memperlihatkan pengisi acara penutupan Asian Games 2018 memakai payung pada 2 September 2018. (ADE JAYADIREJA/BOLASPORT.COM)

Hujan yang mengguyur Jakarta pada Minggu (2/9/2018) membuat pengisi acara penutupan Asian Games 2018 harus berpayung ria.

Kucuran hujan membasahi area komplek Gelora Bung Karno sejak sore hari atau beberapa jam sebelum closing ceremony Asian Games 2018 dimulai.

Sempat reda, hujan kemudian kembali turun.

(Baca juga: Alasan Kuat Pelatih Timnas Malaysia Tak Pakai Pemain Naturalisasi Menuju Piala AFF 2018)

Hal tersebut tak lantas memengaruhi berlangsungnya acara.

Seperti ungkapan 'the show must go on', hajatan tetap lanjut.

(Baca juga: Ada Egy Maulana Vikri saat Lechia Gdansk Teruskan Tren Menang dan Pimpin Liga Polandia)

Hanya, para pengisi acara harus menggunakan payung ketika naik panggung.

Duet host Ronald Surapradja dan Tike Priyatnakusuma membuka acara sambil dipayungi.