Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Closing Ceremony Asian Games 2018 - Netizen Sebut Lee Dong-hae Ikuti Goyang Dayung Presiden Jokowi

By Sri Mulyati - Senin, 3 September 2018 | 11:13 WIB
Penampilan boy band asal Korea Selatan, Super Junior, pada closing ceremony Asian Games 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, 2 September 2018. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA)

Closing ceremony Asian Games 2018 masih menyisakan cerita menarik mengenai Super Junior yang sekaligus berkaitan dengan Presiden Republik Indonesia, Joko Widowo.

Salah satu personel Super Junior, Lee Dong-hae, menarik perhatian para warganet Indonesia kala tampil di Closing Ceremony Asian Games 2018.

Lee Dong-hae memang sempat mendapat sorotan utama dari kamera kala membawakan salah stau lagu Super Junior.

Yang menarik, netizen Indonesia membandingkan gerakan badan Dong-hae saat itu mirip dengan goyang dayung Jokowi saat upacara pembukaan Asian Games 2018.

Saat itu, Jokowi mengangkat kedua tangan yang terkepal dan menggoyangkannya naik turun seperti mendayung.

(Baca Juga: Kiper Keturunan Indonesia Buat Para Penyerang Napoli Mati Kutu)

Sementara gerakan Dong-hae juga melibatkan tangan yang naik turun ke kanan dan ke kiri.

Sekilas, gerakan Dong-hae dan Jokowi memang mirip meski Dong-hae hanya menggerakkan satu tangan sementara tangan lainnya ia gunakan untuk memegang mic.

Tetap saja, warganet menilai bahwa Dong-hae seperti terinspirasi dari goyangan Jokowi tempo hari.

(Baca Juga: Masih Tumpul, Cristiano Ronaldo Kalah dari Pemain yang Pernah Ia Usir)