Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Konsistensi Menjadi Pekerjaan Rumah untuk Para Pebulu Tangkis Tunggal Putra Nasional

By Imadudin Adam - Rabu, 5 September 2018 | 15:17 WIB
Jonatan Christie (kiri), Hendry Saputra (tengah), dan Anthony Sinisuka Ginting (kanan) berpose bersama memperlihatkan medali yang didapat pada ajang Asian Games 2018. (BADMINTONINDONESIA.ORG)

Saat ini para pebulu tangkis tunggal putra Indonesia sudah mulai menunjukkan progres nyata.

Setelah dianggap seret akan gelar, dua pebulu tangkis Indonesia berhasil menorehkan prestasi pada ajang Asian Games 2018 beberapa waktu lalu.

Anthony Sinisuka Ginting dan Jonathan Christie sukses meraih medali dari kategori beregu maupun individu.

Jonatan menyabet medali emas dari nomor tunggal putra, sementara Anthony yang terhenti pada babak semifinal mendapatkan medali perunggu.

Meski demikian para pebulu tangkis tunggal putra masih memiliki pekerjaan rumah.

Pelatih tunggal putra Indonesia, Hendry Saputra mengatakan bahwa pekerjaan rumah di sektor tunggal putra hanya masalah konsistensi saja.


Sejumlah pelatih bulu tangkis Indonesia, dan juga pengurus PBSI, saat mengadiri acara pemberian hadiah dari Mcdonald & Teh Botol Sosro pada Rabu, (5/9/2018)(IMADUDIN ROBANI ADAM/BOLASPORT.COM)

(Baca Juga: Jadwal MotoGP San Marino 2018 - Saatnya Kembali Mengaspal usai Balapan Sebelumnya Dibatalkan)

"Harapan saya saat ini tinggal di konsistensinya saja," tutur Hendry.