Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Asian Para Games 2018 - Inilah Nomor Pertandingan yang Tidak Akan Memperebutkan Medali

By Samsul Ngarifin - Rabu, 5 September 2018 | 19:07 WIB
Logo Asian Para Games 2018. ( INAPGOC )

Indonesia tengah bersiap untuk menyelenggarakan pesta olahraga benua Asia bagi penyandang disabilitas, Asian Para Games 2018.

 

Sejauh ini sudah ada 41 negara yang terkonfirmasi untuk berpartisipasi pada Asian Para Games 2018.

Meski demikian, Inapgoc selaku panitia Asian Para Games 2018 masih berusaha untuk mengajak Palestina dan Yaman untuk berpartisipasi.

Pada Asian Para Games edisi ketiga ini, sebanyak 18 cabang olahraga akan dipertandingkan dan akan memperebutkan 586 medali emas.

Meski demikian, Asian Para Games 2018 juga akan mempertandingkan sejumlah nomor yang tidak memperebutkan medali atau non-medal.

Adapun perlombaan yang tidak memperebutkan medali tersebut berasal dari cabang olahraga renang dan atletik.

(Baca Juga: Pemerintah Jamin Bonus Atlet Asian Para Games 2018 Sama dengan Asian Games 2018)

Pada cabang olahraga renang, tiga nomor yang tidak memperebutkan medali, yakni 100m backstroke S1-2, 150m medley SM1-4, dan 100m backstroke S1-2.