Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gareth Bale Curhat Perasaannya Usai Antarkan Wales Pesta Gol di UEFA Nations League

By Ananda Lathifah Rozalina - Jumat, 7 September 2018 | 15:02 WIB
Gareth Bale merayakan gol Real Madrid ke gawang Girona dalam lanjutan Liga Spanyol di Stadion Montilivi, 26 Agustus 2018. (PAU BARRENA CAPILLA / AFP)

Hari pertama kompetisi Liga Negara Eropa alias UEFA Nations League, tuntas digelar pada Jumat (7/9/2018) dini hari WIB.

Total sebanyak sembilan pertandingan telah digelar, dengan perincian satu di Liga A, dua di Liga B, dua di Liga C, dan empat di Liga D.

Dalam kompetisi baru yang dibuat oleh Persatuan Asosiasi Sepak Bola Eropa (UEFA) itu Gareth Bale sukses mengantarkan Timnas Wales meraih kemenangan.

Timnas Wales yang berada di grup 4 Liga B sukses mengalahkan Timnas Irlandia dengan skor telak 4-1.

(Baca juga : Video Kevin Sanjaya Makan dengan Lahap Tersebar, Netizen Malah Fokus pada Benda Ini)

Beraksi bersama Wales dalam laga kontra Irlandia tersebut, Bale menjadi salah satu pemain gemilang.

(Baca juga : Indra Sjafri Berikan Informasi Tak Terduga di Akhir Foto Unggahannya Bersama Timnas U-19 Indonesia)

Pemain Real Madrid itu menyumbang satu gol pada menit ke 18' dan assist bagi rekannya, Connor Roberts pada menit ke 55'.

Sukses menampilkan performa gemilang pada laga tersebut, Bale lantas mencurahkan perasaannya di akun media sosial pribadinya.

Bale menceritakan jika dia ia merasa luar biasa dalam game tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

What a performance from the boys! And always a great feeling to be back out in front of #TheRedWall #TogetherStronger

A post shared by Gareth Bale (@garethbale11) on

"Performa yang luar biasa dari rekan-rekan, dan selalu menyenangkan bisa kembali berlaga didepan #TheRedWall #TogetherStronger ," tulis Bale.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P