Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Japan Open 2018 - Menangi Duel Rubber Game, Greysia Polii: Lawan Jepang Memang Harus Kuat

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 13 September 2018 | 19:10 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, melakukan selebrasi setelah memenangi laga babak kesatu turnamen Indonesia Open 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (3/7/2018). ( BADMINTON INDONESIA )

Pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu sukses mengamankan asa mereka untuk memenangi turnamen BWF World Tour Super 750 Japan Open 2018.

Setelah mendapatkan bye dan lolos langsung ke babak kedua, Greysia/Apriyani berhasil mengatasi perlawanan wakil tuan rumah Ayako Sakuramoto/Yukiko Takahata pada Kamis (13/9/2018).

Dalam pertemuan pertamanya dengan Sakuramoto/Takahata, Greysia/Apriyani mengalami kesulitan saat takluk 14-21 pada gim pertama.

Pasangan peraih medali perunggu Asian Games 2018 mengaku strategi mereka terhalang dengan laju kok yang lambat.

"Dengan kondisi bola yang berat seperti ini, kami memang harus menerapkan strategi khusus. Di game pertama, kami tertekan dan tidak bisa berbuat banyak," kata Greysia dikutip BolaSport.com dari BadmintonIndonesia.org.

"Kami coba ubah strategi di game kedua, memang kalau melawan ganda putri Jepang itu harus kuat, apalagi kondisi shuttlecock-nya seperti ini," imbuhnya.

(Baca Juga: Japan Open 2018 - Ini yang Anthony Ginting Persiapkan untuk Hadapi Viktor Axelsen pada Perempat Final)

Usaha Greysia/Apriyani membuahkan hasil. Sempat kesulitan untuk menuntaskan keunggulan jauh pada gim kedua, keduanya sanggup menyapu bersih gim kedua dan ketiga.

Greysia/Apriyani berhasil memastikan tiket babak perempat final berkat kemenangan 14-21, 21-16, 21-10 atas Sakuramoto/Takahata.

Pada babak delapan besar, Greysia/Apriyani akan ditantang oleh pasangan Bulgaria Stefani Stoeva/Gabriela Stoeva.

Babak perempat final Japan Open 2018 akan berlangsung pada Jumat (14/9/2018) di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P