Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pertarungan antara Conor McGregor dengan Khabib Nurmagomedov tidak diragukan lagi menjadi duel yang ditunggu-tunggu para penggemar UFC.
Pertemuan keduanya dalam event UFC 229 pada 6 Oktober mendatang akan membuktikan siapa yang layak disebut terbaik di kelas ringan UFC.
Di tengah penantian para penggemar tentang pertarungan ini, McGregor pun tampak memberi peringatan kepada Nurmagomedov.
(Baca Juga: Ini Alasan Mengapa Khabib Nurmagomedov Sangat Termotivasi untuk Menghancurkan Conor McGregor)
Peringatan petarung yang kerap disapa The Notorious tersebut disampaikan dalam sebuah unggahan di Instagramnya.
McGregor mengunggah sebuah foto tengah bergelantung di udara. Pada ungguhan tersebut, The Notorious menuliskan sebuah peringatan pendek untuk sang rival.
"Hewan Irlandia yang terkurung dan hanya Tuhan yang bisa menilai saya," tulis akun @thenotoriousmma dilansir BolaSport.com dari Instagram.
View this post on InstagramIreland’s caged animal only god can judge me.
A post shared by Conor McGregor Official (@thenotoriousmma) on
Keterangan singkat 'hewan yang terkurung' merujuk kepada McGregor yang sudah lama tidak bertarung di arena Octagon.
McGregor terakhir kali bertarung kala memperebutkan sabuk juara kelas ringan UFC melawan Eddie Alvarez pada 2016 lalu.
Dalam sebuah pertarungan, hewan yang terkurung itu akan tampil dengan beringas untuk mengalahkan lawan-lawannya, termasuk saat McGregor menghadapi Nurmagomedov.
Duel antara Conor McGregor melawan Khabib Nurmagomedov menjadi penuh dengan gengsi jika menilik dari pencapaian kedua petarung.
McGregor merupakan petarung pertama yang menyabet gelar juara dari dua kelas berbeda UFC (kelas bulu dan kelas ringan) pada saat yang bersamaan.
Adapun Nurmagomedov punya rekor pertandingan mentereng yaitu 26 pertandingan tak pernah kalah. Nurmagomedov juga menjadi pemegang gelar juara kelas ringan UFC.