Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

China Open 2018 - Jalani Drama 3 Gim, Langkah Hafiz/Gloria Terhenti di Tangan Pasangan Jepang

By Bayu Nur Cahyo - Selasa, 18 September 2018 | 16:59 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, mengembalikan kok ke arah Pranaav Jerry Chopra/N. Sikki Reddy (India) pada pertandingan babak kedua yang digelar di Nanjing Youth Olympic Stadium, China, Selasa (31/7/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, belum mampu lolos ke babak selanjutnya di China Open 2018.

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja bertemu dengan pasangan Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino di babak 32 besar China Open 2018, Selasa (18/9/2018).

Pada pertandingan yang digelar di Lapangan 4, Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Jiangsu, China itu, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja kalah dengan skor 20-22, 21-16, 16-21.

Maka, dengan dengan hasil tersebut, Hafiz/Gloria gagal melaju ke babak kedua China Open 2018.

Untuk jalannya pertandingan, gim pertama dimulai dengan poin pertama dari Watanabe/Higashino yang membuat wakil Jepang itu unggul 1-0.

Hafiz/Gloria pun menyamakan kedudukan yang memulai terjadi aksi saling mengejar skor dari 1-1 hingga 4-4.

Setelah itu, pasangan Jepang tersebut mampu kembali unggul 5-4 dan mampu memperlebar keunggulannya menjadi 9-4 atas pasangan Indonesia.

Watanabe/Higashino bahkan mampu unggul saat jeda interval gim pertama dengan skor 11-7.

Hafiz/Gloria yang belum menyerah sempat mampu menyamakan kedudukan dengan skor 19-19.