Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Tersingkir, Ratchanok Intanon Masih Harus Bersusah Payah Demi Seporsi Makanan di China

By Ananda Lathifah Rozalina - Jumat, 21 September 2018 | 11:23 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Kanada, Michelle Li, yang berhasil menumbangkan Ratchanok Intanon (Thailand) pada babak pertama All England Open 2018, Inggris, Rabu (14/3/2018). ( BWFWORLDCHAMPIONSHIPS.COM )

Tunggal putri Thailand, Ratchanok Intanon mengalami hasil kurang menguntungkan di China Open 2018.

Unggulan keempat China Open 2018 itu tersingkir lebih dini usai kalahd dari wakil Amerika Serikat, Beiwen Zhang.

Ratchanok ditaklukan Beiwen dalam sengitnya rubber game 21-9, 16-21, 16-21.

Kekalahan ini membuat Ratchanok tersingkir lebih awal dari kompetisi tersebut.

(Baca juga : Kocak, Kevin Sanjaya Terciduk Nongol di Pertandingan Tunggal Putra China Gara-gara Hal Tak Terduga Ini)

Tersingkir duluan, Ratchanok pun memilih menikmati waktu luangnya dengan menikmati beberapa hal di China salah satunya makanan.

Dalam salah satu unggahan Instagram pribadinya, Kamis (20/9/2018), Ratchanok kedapatan mencoba memesan makanan di China.

Namun, Juara Dunia 2013 itu justru harus bersusah payah terlebih dahulu sebelum bisa menikmati makanan yang diinginkannya.

Ratchanok harus mengartikan satu per satu menu menggunakan aplikasi google translate dari bahasa China ke bahasa Thailand demi menemukan makanan yang tepat sesuai yang diinginkannya.


unggahan Ratchanok Intanon saat tengah menerjemahklan menu makanan(instagram.com/ratchanokmay)

Usai bersusah payah mengartikan dan menyantap makanan, Ratchanok menyempatkan diri berswafoto di depan restoran tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P