Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Viktor Axelsen tunggal putra asal Denmark harus tersingkir di babak kedua China Open 2018, Kamis (20/9/2018).
Axelsen mengalami kekalahan dua gim langsung dari Ginting dengan skor 18-21, 17-21.
Pebulu tangkis Denmark itu mengakui kekalahan dari Ginting dengan lapang dada.
(Baca juga: Kocak, Kevin Sanjaya Terciduk Nongol di Pertandingan Tunggal Putra China Gara-gara Hal Tak Terduga Ini)
Axelsen bahkan menyebut diunggahan instagramnya Ginting pantas untuk menang.
Menariknya, dalam unggahan tersebut Axelsen menulis nama Ginting dengan aksara China.
Nama Ginting dalam aksara China oleh Axelsen menjadi 金廷 (Jin Ting).
Namun siapa yang menyangka, Axelsen menggunakan aksara 金 (Jin) yang artinya adalah emas.
Jika nama adalah doa, maka semoga saja Ginting bisa membawa emas untuk Indonesia sesuai dengan namanya versi Bahasa Mandarin.