Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
CEO Asia Paralympic Committee (APC), Tarek Souei, mengaku takjub dengan kesungguhan Indonesia dalam mempersiapkan Asian Para Games (APG) 2018 yang akan berlangsung 6-13 Oktober mendatang.
Rasa takjub itu disampaikan Souei setelah melihat antusiasme masyarakat yang berpartisipasi pada Parade Momo APG 2018, di Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Minggu (23/9/2018).
"Saya sampai sulit berkata-kata pada pagi ini. Sejak saya tiba di sini sekitar pukul 6 pagi, saya melihat lebih dari 10 ribu orang, dan sejauh ini saya kira telah memecahkan rekor parade terpanjang," ujar Souei.
Souei kemudian memastikan bahwa segala pekerjaan besar sudah mampu ditangani dengan baik oleh Panitia Pelaksana APG 2018 (Inapgoc).
Satu hal yang jadi sorotan Souei yakni soal venue pertandingan yang telah siap digunakan.
"Saya hanya bisa bilang, Indonesia sudah siap (untuk jadi tuan rumah APG 2018)," kata Souei.
"Menurut saya, Indonesia sudah tidak memiliki persoalan besar untuk menyelenggarakan Asian Para Games. Kemarin saya sempat meninjau venue menembak, dan saya takjub," tutur dia.
(Baca juga: Selama Asian Para Games 2018, Penyandang Disabilitas Gratis Naik Transjakarta
Dalam kesempatan itu, Tarek Souei pun menyebut promosi APG 2018 jauh lebih baik dari APG edisi 2014 yang digelar di Incheon, Korea Selatan.
Ia menilai parade APG 2018 di Monas sangat meriah dan menjadi yang terbaik sepanjang sejarah penyelenggaraan ajang tersebut.
"Sebelumnya kami tidak pernah memiliki selebrasi seperti ini. Benar-benar fantastis" ucap Souei.
Dalam acara tersebut, maskot APG 2018 berwujud burung elang bondol, Momo, dipamerkan kepada masyarakat dalam bentuk balon udara raksasa.
(Baca juga: Anies Baswedan Pastikan DKI Jakarta Dukung Penuh Asian Para Games 2018)
Momo, yang namanya berasal dari kata motivation dan mobility, memimpin jalannya kegiatan parade tersebut.
Berdasarkan pantauan BolaSport.com, parade APG 2018 menampilkan berbagai aksi menarik, seperti pertunjukan drumband dari Akademi Kepolisian (Akpol), komunitas difabel, sejumlah kementerian, dan anak-anak sekolah di Jakarta.
Mereka berjalan beriringan seraya melambaikan tangan kepada para pengunjung Monas, sambil mengenakan aneka ragam pakaian.
Acara Parade Momo Asian Para Games 2018 sendiri berlangsung dari pukul 07.00 hingga 10.00 WIB.
Rute parade sendiri dimulai dari pintu tenggara Monas (dekat Stasiun Gambir), Jalan Merdeka Selatan, berputar di Patung Arjuna Wahana, kembali ke Jalan Merdeka Selatan, dan finis lagi di pintu tenggara Monas.
Asian Para Games 2018 sendiri akan berlangsung di Jakarta, pada 6-13 Oktober mendatang.