Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Korea Open 2018 - Termasuk Anthony Ginting, 10 Wakil Indonesia Berburu Tiket Babak Kedua

By Samsul Ngarifin - Rabu, 26 September 2018 | 08:45 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, berpose di atas podium juara setelah mengalahkan Kento Momota (Jepang) pada laga final turnamen China Open 2018 di Changzhou, Minggu (23/9/2018). (BADMINTON INDONESIA)

 Sebanyak 10 wakil Indonesia akan bertanding pada babak pertama berdasarkan jadwal hari kedua Korea Open 2018. Selain pasangan gado-gado dari sektor ganda campuran ada juga Anthony Sinisuka Ginting yang dijadwalkan tampil pada hari kedua Korea Open 2018 yang digelar hari ini, Rabu (26/9/2018).

Pada hari pertama Korea Open 2018, Selasa (25/9/2018), tiga wakil Indonesia yang turun pada sektor ganda campuran sudah melakoni laga terlebih dahulu.

Dari ketiga wakil hanya Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang berhasil melaju ke babak kedua Korea Open 2018.

Sedangkan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Ronald Alexander/Anisa Saufika langkahnya terhenti pada babak pertama setelah mengalami kekalahan.

Pada hari kedua Korea Open 2018, ada 10 wakil Indonesia yang akan berjuang untuk lolos dari babak pertama.

(Baca Juga: Korea Open 2018 - Singkirkan Wakil China, Praveen/Melati Maju ke Babak Kedua)

Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Tommy Sugiarto dan Ihsan Maulana Mustofa menjadi tunggal putra Indonesia lainnya yang berjuang hari ini bersama.

Tantangan berat harus dihadapi Ihsan Maulana Mustofa. Beberapa hari setelah menjuarai Bangka Belitung Indonesia Masters 2018, Ihsan sudah harus berhadapan dengan pemain unggulan Chou Tien Chen.

Lyanny Alessandra Mainaky menjadi satu-satunya wakil Indonesia pada sektor tunggal putri. Pun juga dengan Akbar Bintang Cahyono/Moh Reza Pahlevi Isfahani yang berada di sektor ganda putra.

Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta, Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani akan menjadi pasangan ganda putri Indonesia yang berjuang pada hari kedua Korea Open ini.

(Baca Juga: Link Live Streaming Korea Open 2018 - Sedang Berlangsung, 2 Wakil Indonesia Sudah Lolos ke Babak Kedua)

Adapun dari sektor ganda campuran ada Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dan pasangan gado-gado Mohamad Arif Ab Latif Arif (Malaysia)/Rusydina Antardayu Riodingin (Indonesia) yang akan berjuang lolos dari babak pertama.

Berikut jadwal lengkap hari kedua Korea Open 2018:

Tunggal Putra

  • Jonatan Christie vs Kanta Tsuneyama (Jepang) - 09.30 WIB
  • (L2) Tommy Sugiarto vs Lee Hyun-il (Korea) - 10.40 WIB
  • Anthony Sinisuka Ginting vs Lucas Corvee (Prancis) - 12.00 WIB
  • (L2) Ihsan Maulana Mustofa vs Chou Tien Chen (Taiwan) - 13.20 WIB

Tunggal Putri

  • Lyanny Alessandra Mainaky vs Sayaka Takahashi (Jepang) - 09.30 WIB

Ganda Putra

  • Akbar Bintang Cahyono/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs David Daugaard/Frederik Sogaard (Denmark) - 08.50 WIB

Ganda Putri

  • (L2) Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta vs Choi Hye-in/Kim Min-ji (Korea) - 12.00 WIB
  • Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani vs Chang Hsin Tien/Cheng Chi Ya (Taiwan) - 12.10 WIB

Ganda Campuran

  • (L1) Mohamad Arif Ab Latif Arif/Rusydina Antardayu Riodingin vs Kim Young-hyuk/Seong Ah-yeong (Korea) - 08.00 WIB
  • (L2) Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Lee Fang-Chih/Chang Ching Hui (Taiwan) - 08.00 WIB

Ket: L1, L2: pertandingan digelar di lapangan utama 1 atau 2

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P