Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kesuksesan Anthony Sinisuka Ginting mengalahkan Kento Momota di final China Open 2018 ternyata membuat pelatih kepala bulu tangkis Jepang, Park Joo-bong, waspada.
Pelatih berkebangsaan Korea Selatan tersebut menganggap jika Anthony adalah salah satu rival yang perlu diwaspadai Momota di berbagai turnamen bulu tangkis dunia.
Tunggal putra Indonesia tersebut sukses mengalahkan Kento Momota di dua turnamen beruntun yaitu 16 besar Asian Games kategori perorangan dan final China Open 2018.
Pada babak 16 besar Asian Games Momota kalah 18-21, 18-21 dalam waktu 59 menit sedangkan di final China Open takluk 21-23, 19-21 dalam tempo 63 menit.
Karena hal itulah Park menempatkan Anthony sejajar dengan tunggal putra Malaysia yaitu Lee Chong Wei dalam daftar rival berat anak asuhnya.
"Pemain menyerang seperti Anthony Ginting dan Lee Chong Wei akan menjadi lawan yang tangguh untuk Momota," ujar Park seperti dikutip BolaSport.com dari Nikkei Shimbun.
Menurut Park, kekuatan fisik saja tidak cukup bagi Momota jika ingin menang atas dua pemain tersebut.
Pelatih asal Korea Selatan tersebut menambahkan jika Momota perlu meningkatkan kekuatan sekaligus kecepatan dalam waktu yang bersamaan.