Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Doa terbaik untuk Palu. Tetap kuat. Saya akan melelang sepatu saya yang sudah gunakan dan saya tanda tangani. Hasil dari lelang akan saya sumbangkan semua untuk anak-anak korban gempa dan tsunami di Palu,” imbuh striker berdarah Indonesia itu.
Pasca gempa di Palu dan Donggala, sebanyak 925 korban meninggal akibat gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah berhasil dievakuasi.
(Baca juga: Gempa Donggala Terdengar Sampai Eropa, Manchester United Kirim Ucapan Duka)
Sementara untuk jumlah pengungsi sebanyak 59.450 jiwa yang terpapar di 109 titik.
Lebih lanjut lagi, sebanyak 7999 jiwa mengalami luka-luka dan sementara ini korban yang hilang sebanyak 99 jiwa.
Adapun korban yang masih tertimbun sebanyak 152 jiwa sementara rumah rusak berjumlah 65.733.