Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebulutangkis Indonesia, Jonatan Christie menunjukkan jiwa sosialnya dengan mengunjungi langsung para korban bencana gempa Lombok, Minggu (7/10/2018).
Hal itu diketahui dari postingan terbaru di media sosial Instagram milik Jonatan Christie.
Pebulu tangkis yang akrab disapa Jojo mengaku senang bisa bersosialisi dengan para warga Lombok yang menjadi korban gempa.
Meski sudah satu bulan lebih berlalu, masih terlihat sisa-sisa puing bangunan yang ambruk akibat gempa 6,4 SR yang mengguncang pulau Lombok pada 29 Juli 2018 lalu.
"Mari kita doakan juga agar masyarakat dan kota Lombok bisa secepatnya kembali seperti sedia kala," tulis Jonatan Christie.
Tak hanya peduli pada korban gempa Lombok, Jojo juga mengungkapkan kepeduliannya terhadap masyarakat di Sulawesi Tengah yang baru saja mengalami bencana serupa.
"Dan tak lupa juga kita doakan teman-teman kita yg sedang tertimpa musibah di Sulawesi. God Bless You All," tambah atlet berusia 21 tahun tersebut.
Aksi Jonatan Christie itu pun langsung menuai pujian dari netizen.
(Baca Juga: Begini Kronologi Kasus Tuduhan Pemerkosaan yang Menjerat Cristiano Ronaldo)
@ahidayatfirmansyah: "Hebat ka joe...simpati banget...memang idola saia ka joe"
@diana.mynameis: "Bravo Jo, you did a great job"
@raihan123jaelani: "Terus tebar kebaikan ya jo semoga kebaikanmu kelak akan dibalas kebaikan dan kesuksesan pula..amin"
@kurniatipurbaya: "Terimakasi sudah berkunjung ke kota kami kebanggan bangsa yg punya empati dan jiwa sosial tinggi"
@putrinopianti30: "Proud of you @jonatanchristieofficial sungguh mulia hati mu ka tetap jadi jojo yang kita kenal yah yang baik dan selalu rendah hati"