Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sedang Berkembang Pesat, Yello Hotel Adakan Workshop eSports The New Side of Sports

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 12 Oktober 2018 | 21:34 WIB
Perwakilan PG Barracx dan EVOS, Dennis Putra dan Yansen Wijaya berfoto bersama audiens bincang eSPorts, New Side of Sports, di Yello Hotel, Jakarta, Jumat (12/10/2018). (LARIZA OKY ADISTY/BOLASPORT.COM )

Hubungan pertemanan pun membantu tim untuk mempersiapkan diri menghadapi kompetisi.

"Dalam satu tim yang penting itu adalah nyaman-tidaknya para pemain tinggal bersama di bootcamp dan mempersiapkan diri. Apalagi sebelum lomba kan mereka harus tinggal sama-sama, diskusi bersama, dan punya satu misi. Kalau menang ya menang sama-sama, kalau kalah ya bangkit juga bersama," ucapnya melanjutkan.

Senada dengan Yansen, Jhonny Lim juga mengatakan tim PG Barracx menerapkan pendekatan serupa.

"Kami ingin menghindari ada pemain yang punya star syndrome, karena itu Barracx memilih tim yang didasari dari pertemanan. PG Barracx juga mencari pemain yang rendah hati dan mau merasakan kemenangan serta kekalahan bersama tim," ujar Jhonny.

(Baca Juga: Bagaimana Cara Hapus Stigma Negatif E-Sports?)

Mengenai YELLO Hotel Manggarai

YELLO Hotel Manggarai merupakan hotel bintang 3 yang berada di bawah naungan TAUZIA Hotels dan terletak di Jalan Minangkabau Timur No. 9, Jakarta Selatan.

Dibuka pada tanggal 27 Maret 2017 serta diresmikan pada 6 Mei 2017, YELLO Hotel Manggarai menggabungkan seni, desain, serta teknologi ke dalam satu kemasan yang dapat membuat pengalaman menginap tidak terlupakan.

Dilengkapi dengan 102 kamar serta 4 ruang pertemuan yang mampu menampung 15-100 orang, YELLO Hotel Manggarai dapat dijadikan destinasi menginap untuk para pebisnis serta keluarga ataupun mereka yang memiliki hobi jalan-jalan.


Yello Hotel Manggarai(yellohotels.com)