Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelita Jaya Basketball Club menaklukkan Stapac Jakarta dengan kedudukan 70-64 pada laga IBL GO-JEK Tournament, di GOR Sritex, Solo, Jawa Tengah, Selasa (16/10/2018).
Dengan kemenangan tersebut, Pelita Jaya kini menempati puncak klasemen Grup Putih.
(Baca juga: 3 Hari Jelang Tip-Off NBA, New York Knicks justru Putus Kontrak Pemainnya)
Adhi Pratama menjadi penyumbang poin terbanyak bagi Pelita Jaya hingga 17 poin, disusul Respati Ragil Pamungkas dengan 15 poin, dan Ponsianus Nyoman Indrawan 11 poin.
Sementara itu, di tim Stapac, Mei Joni tampil impresif dengan mencetak 22 poin meski torehan itu belum memberikan kemenangan untuk timnya.
Pada kuarter pertama, Pelita Jaya mampu mengatasi kecepatan permainan Stapac. Mereka pun sukses mencetak keunggulan 17-16.
Pelita Jaya bermain semakin apik pada kuarter kedua dengan menorehkan 22 poin. Tembakan M Kharis Indraji sebelum buzzer membawa Pelita Jaya unggul 39-32.
Stapac membuat perubahan pada kuarter ketiga. Dua three point shot dari Abraham dan Mei Joni membuat mereka berbalik unggul 39-42.
Kendati demikian, Pelita Jaya masih bisa mengembalikan skor menjadi 51-50 pada akhir kuarter ketiga.
Kondisi Stapac semakin sulit pada kuarter keempat. Produktivitas poin mereka menurun turun.
Terlebih lagi, mereka juga kehilangan dua center, Ruslan dan Isman Thoyib, akibat foul out.
Kemenangan Pelita Jaya pun ditutup dengan aksi menawan Reggie William Mononimbar.