Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Denmark Open 2018 - Ricky Karanda/Debby Susanto Sebut Pola Permainan Mereka Cocok dengan Zhang Nan/Li Yinhui

By Delia Mustikasari - Rabu, 17 Oktober 2018 | 19:39 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto, mengembalikan kok ke arah Zhang Nan/Li Yinhui (China) pada babak pertama Denmark Open 2018 di Odense Sports Park, Rabu (17/10/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Pasangan ganda campuran Indonesia, Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto, melaju ke babak kedua Denmark Open 2018.

Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto mengaku pola permainan mereka cocok dengan Zhang Nan/Li Yinhui (China).

Dalam laga yang berlangsung di Odense Sports Park, Rabu (17/10/2018) pagi, Ricky/Debby menang dengan skor 21-15, 21-15.

Diakui Ricky/Debby, mereka mampu mengeluarkan apa yang sudah mereka persiapkan di latihan jelang turnamen ini sehingga mereka bisa menghadang Zhang/Li.

"Sebenarnya saya menerapkan apa yang kami siapkan di latihan. Pola main kami cocok dengan Zhang/Li. Jadi, siapa yang pintar membaca situasi di lapangan, dia yang akan menang," kata Debby seperti dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia.

"Pada gim kedua, lawan mau mempercepat permainan lagi. Kami ekstra fokus pada gim kedua soalnya kami tidak mau lengah. Kami tidak mau kehilangan gim kedua," ujar Debby.

Sementara itu, Ricky mengakui bahwa apa yang mereka dapatkan selama latihan bisa dikeluarkan dalam laga melawan Zhang/Li.

Baca juga:

"Kami bisa menerapkan pola permainan yang kami mau," ujar Ricky.