Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Denmark Open 2018 - Lakoni Rubber Game, Tontowi/Liliyana Gagal Capai Final

By Diya Farida Purnawangsuni - Sabtu, 20 Oktober 2018 | 16:17 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, bereaksi saat menghadapi Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) pada babak kedua China Open 2018 di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Kamis (20/9/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Pasangan ganda campuran nasional Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, dipaksa mengakui keunggulan wakil China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong, yang ditemui pada babak semifinal turnamen Denmark Open 2018.

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir gagal mencapai final setelah dikalahkan Zheng Siwei/Huang Yaqiong melalui rubber game dengan skor 11-21, 21-19, 17-21 di lapangan 1 Odense Sports Park, Sabtu (20/10/2018).

Kekalahan ini sekaligus mengubah catatan pertemuan mereka menjadi 3-1 untuk keunggulan Zheng/Huang.

Tontowi/Liliyana membuka gim kesatu dengan kurang baik.

Meski sempat imbang dalam kedudukan 1-1, pasangan yang akrab disapa Owi/Butet itu kewalahan meladeni permainan cepat Zheng/Huang.

Tercatat, Owi/Butet tertinggal 2-7 dan 5-8 sebelum Zheng/Huang mencapai interval dengan keunggulan 11-5.

Selepas jeda, performa juara dunia 2018 itu semakin tak terbendung.

Sebaliknya, Tontowi/Liliyana yang tampak kebingungan mengatasi permainan pasangan lawan kian keteteran.

(Baca juga: Denmark Open 2018 - Tersingkir, Chan/Goh Akui Pasangan Lawan Lebih Baik)