Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

French Open 2018 - Meski Menang, Greysia/Apriyani Akui Sempat Tertekan dari Lawan

By Samsul Ngarifin - Sabtu, 27 Oktober 2018 | 10:14 WIB
Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhadapan dengan Maiken Fruergaard/Sara Thygesen pada perempat final French Open 2018 di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis, Jumat (26/10/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, mengakui bahwa mereka sempat tertekan dari pasangan Denmark pada perempat final French Open 2018.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhadapan dengan Maiken Fruergaard/Sara Thygesen pada perempat final French Open 2018 di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis, Jumat (26/10/2018).

Juara bertahan French Open itu berhasil keluar sebagai pemenang setelah menang 18-21, 21-16, 21-12.

Baca Juga:

Greysia/Apriyani mengakui bahwa mereka sempat kesulitan pada gim pertama.

"Pada gim pertama, kami merasa tertekan lawan, mereka sulit dimatikan," kata Apriyani Rahayu dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia.

"Mungkin mereka juga percaya diri dengan kemenangan kemarin (Kamis) melawan pasangan Jepang. Namun pada game kedua dan ketiga, kami bisa keluar dari tekanan," ucapnya.

Greysia/Apriyani pun mengambil pelajaran dari pertandingan melawan pasangan Denmark itu.

"Pada gim kedua dan ketiga, kami lebih fokus dan lebih atraktif berpikir sehingga bisa menjalankan strategi kami," ujar Greysia menambahkan.

"Ini jadi pelajaran buat kami, harus langsung in dari game pertama. Kami pun saling mengingatkan di lapangan tadi," lanjutnya.

Greysia/Apriyani akan berhadapan dengan pasangan Jepang, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara, pada babak semifinal yang berlangsung pada Sabtu (27/10/2018).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Bagaimana kiprah coach Bima Sakti di Piala AFF 2018 nanti? #timnasindonesia #bimasakti

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P