Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Komentator UFC Sanggah Pembelaan Dillon Danis atas Keributan UFC 229

By Bayu Nur Cahyo - Sabtu, 27 Oktober 2018 | 17:12 WIB
Conor McGregor dari Irlandia (kanan) bertarung melawan Khabib Nurmagomedov asal Rusia di UFC 229 di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, pada 6 Oktober 2018. ( HARRY HOW/AFP )

Joe Rogan yang merupakan seorang komentator UFC memberikan komentarnya tentang pembelaan yang dilontarkan oleh Dillon Danis.

Sebelumnya, sudah terjadi keributan besar pada laga UFC 229 antara Khabib Nurmagomedov melawan Conor McGregor.

Sesaat setelah laga UFC 229 itu selesai dan Khabib Nurmagomedov menjadi pemenangnya, Khabib Nurmagomedov melompati oktagon dan menyerang salah satu dari tim Conor McGregor di luar oktagon.

Orang tersebut adalah Dillon Danis yang sempat diberitakan sudah memberikan provokasi berupa hinaan terhadap agama Nurmagomedov.

Dillon Danis pun sempat mengelak bahwa dirinya tak melontarkan kalimat hinaan kepada agama Nurmagomedov kala itu.

"Fan dari Khabib Nurmagomedov mencoba memfitnah saya untuk meluruskan aksi yang dilakukan dia," tulis Danis yang dikutip BolaSport.com di Instagramnya pada Kamis (11/10/2018).

"Saya tak pernah dan tak akan pernah menjelekkan agama dari orang lain. Saya menunggu hasil dari investigasi NSAC yang akan menyangkal klaim omong kosong ini dan menyalahkan orang yang seharusnya," tambah Danis.

Namun demikian, hal tersebut tak sependapat dengan Joe Rogan yang memiliki analisis berbeda.

Joe Rogan menilai bahwa Dillon Danis sudah mengatakan sesuatu yang memprovokasi Khabib Nurmagomedov sehingga keributan itu terjadi.