Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bangkit dari Masa Lalu Kelam, Atlet Senam Amerika Serikat ini Cetak Rekor!

By Imadudin Adam - Senin, 5 November 2018 | 06:35 WIB
Simone Biles (Time Magazine)

Rekor berhasil dicetak oleh atlet senam asal Amerika Serikat, Simone Biles pada kejuaraan dunia saat mengikuti kejuaraan di Qatar, Jumat (02/11/2018).Penulis: Tjahjo Sasongko

Biles menjadi atlet Amerika Serikat pertama yang mampu meraih 13 medali emas nomor perorangan di ajang itu.

Atlet berusia 21 tahun ini memecahkan rekor yang pernah dicatat atlet putra Belarusia, Vitaly Scherbo pada 1996, dua tahun sebelum tahun kelahiran Biles.

Ini merupakan medali emas ketiga buat Biles dalam kejuaraan dunia di Doha, Qatar. Ia masih berpeluang menyapu enam medali emas di ajang ini.

Ini juga merupakan medali ke 17 secara keseluruhan buat Biles di kejuaraan dunia. 

Ia hanya  terpaut tiga medali emas untuk menyamai raihan 20 medali emas yang masih dipegang oleh atlet senam Rusia, Svetlana Khorkina.

Baca juga:

Diunggulkan meraih medali emas, Biles mencatat 15.366 poin, diikuti atlet kanada, Shallon Olsen yang meraih medali perak dengan memperoleh 14.516 poin.

Sementara atlet Meksiko, Alexa Moreno mendapat perunggu dan atlet berusia 43 tahun, Oksana Chusovitina di posisi empat.

Simone Biles merupakan salah satu atlet Olimpiade Amerika Serikat yang pada masa pertumbuhannya sebagai atlet remaja pernah menjadi korban pelecehan seksual yang dilakukan dokter tim, Larry Nassar.