Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

ATP Finals 2018 - Kei Nishikori Ingin Move On dari Laga Paling Menyakitkan Tahun Ini

By Any Hidayati - Rabu, 14 November 2018 | 22:24 WIB
Delapan petenis ATP Finals 2018 di O2 Arena, London, pada 11-18 November 2018. (NITTOATPFINALS.COM)

Kekalahan yang di alami pada Selasa (13/11/2018) di lanjutan fase grup ATP Finales 2018 membuat Kei Nishikori terpuruk.

Bagaimana tidak? Usai menang atas Roger Federer (Swiss) di laga pembuka, Nishikori justru kalah menyakitkan melawan Kevin Anderson (Afrika Selatan) di laga kedua.

Petenis Jepang tersebut kalah 0-6, 1-6 dari Anderson yang membuat Kei Nishikori mengalami kekalahan paling buruk sepanjang tahun 2018.

"Saya memainkan salah satu laga terburuk sepanjang tahun ini. Saya tidak tahu mengapa saya tidak bermain baik. Saya kalah karena saya tidak bisa merasakan bola," kata Nishikori seperti dikutip BolaSport.com dari Japan Times.

Meski demikian, Kei Nishikori tidak ingin terlalu terpuruk dalam kesedihan dan ingin segera move on karena fase grup masih menyisakan satu pertandingan lagi.

"Saya akan mencoba untuk melupakan kejadian ini," kata petenis 28 tahun ini menambahkan.

Petenis nomor sembilan dunia tersebut berjanji untuk melakukan evaluasi pertandingan dan kembali dengan lebih baik lagi di masa yang akan datang.

"Pasti ada yang salah dan saya akan memperbaiki itu besok dan mencoba untuk berpikir positif di laga selanjutnya," ujar Nishikori menambahkan.

Pertandingan terakhir Kei Nishikori di fase grup ATP Finals 2018 akan dilaluinya dengan menghadapi petenis Austria, Dominic Thiem.