Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marin Cilic Jagokan Novak Djokovic Juarai ATP Finals 2018

By Any Hidayati - Sabtu, 17 November 2018 | 21:09 WIB
Petenis tunggal putra Kroasia, Marin Cilic, saat tampil pada babak 16 besar Indian Wells Masters 2018 yang digelar Selasa (13/3/2018) waktu Amerika Serikat. (twitter.com/BNPParibasOpen)

Sempat diramalkan menjadi batu sandungan Novak Djokovic (Serbia) dan Roger Federer (Swiss) pada ATP Finals 2018, langkah petenis Kroasia, Marin Cilic, akhirnya terhenti pada fase grup.

Marin Cilic kalah dari Novak Djokovic pada laga terakhir fase grup dengan skor 6-7, 2-6 yang berlangsung di O2 Arena, London, Inggris, Jumat (16/11/2018).

Dengan kekalahan ini pula, Cilic gagal melaju ke semifinal ATP Finals 2018, sedangkan Djokovic bersiap menghadapi lawan selanjutnya pada Sabtu (17/11/2018) malam waktu setempat.

Djokovic akan berhadapan dengan Kevin Anderson (Afrika Selatan) untuk memperebutkan siapa yang layak melaju ke partai puncak.

Ditanya soal siapa yang lebih layak menjadi finalis, Cilic dengan yakin menjawab sang mantan rival yaitu Novak Djokovic.

"Ya, Anda bisa katakan bahwa Djokovic bermain sangat baik saat ini," ujar Cilic yang dikutip BolaSport.com dari Express.

Menurut Cilic, Djokovic adalah paket lengkap yang memiliki kemampuan hebat yang bisa konsisten di jajaran top dunia meskipun sempat diterpa cedera.

Baca Juga:

"Dia dalam kondisi terbaik, menang banyak pertandingan, dan juga secara konsisten masuk top 10, juga selalu menampilkan permainan tenis yang luar biasa," kata Cilic lagi.

Terlebih, absennya Rafael Nadal (Spanyol) dari ATP Finals 2018 karena cedera membuat Djokovic menjadi unggulan pertama pada turnamen pamungkas rangkaian seri ATP tahun ini.

"Benar-benar menjadi favorit, nomor satu, untuk memenangi turnamen ini. Semua pertandingan di sini tentu saja karena dia bermain dengan kualitas tinggi," kata Marin Cilic.

Selain Novak Djokovic dan Kevin Anderson, semifinalis ATP Finals 2018 lainnya adalah Roger Federer dan Alexander Zverev (Jerman).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P