Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Hasil Final Syed Modi International 2018 - China Jadi Juara Umum, 3 Negara Berbagi Gelar

By Delia Mustikasari - Minggu, 25 November 2018 | 21:11 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, mengembalikan kok ke arah Li Junhui/Liu Yuchen (China) pada babak perempat final Japan Open 2018 yang berlangsung di Musashino Forest Sport Plaza, Jumat (14/9/2018). ( BADMINTON INDONESIA )

China menjadi juara umum pada turnamen bulu tangkis Syed Modi International 2018 dengan raihan 2 gelar.

Gelar pertama didapat pasangan ganda campuran Ou Xuanyi/Feng Xueying setelah mengalahkan wakil Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, 22-20, 21-10 pada final yang berlangsung di Lucknow, India, Minggu (25/11/2018).

Tunggal putri China, Han Yue, membuat kejutan setelah mengalahkan Saina Nehwal (India).

Runner-up pada Kejuaraan Dunia 2017 itu memupus asa India meraih gelar di rumah sendiri setelah menang dengan skor 21-18, 21-8.

Sementara itu, Indonesia, Malaysia, dan India masing-masing berbagi gelar dengan raihan satu titel juara.

Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, menyelamatkan Merah Putih setelah mengalahkan wakil tuan rumah, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

Baca juga:

Harapan India untuk mendulang gelar juga pupus setelah ganda putri andalan mereka, Ashwini Ponnappa/Reddy N Sikki kalah dari Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean (Malaysia).

Adapun tunggal putra India, Sameer Verma, menyumbang gelar di depan publik sendiri setelah menghentikan perlawanan Lu Guangzu (China).