Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Atlet panjat tebing Indonesia yang saat ini memperkuat Kontingen DKI Jakarta, Aspar Jaelolo, memberikan komentarnya tentang perhatian pemerintah di dunia panjat tebing.
Menurut Aspar Jaelolo, saat ini panjat tebing Indonesia sudah lebih diperhatikan oleh pemerintah.
Hal tersebut disampaikan Aspar ketika ditemui BolaSport.com di Kejurnas XVII Panjat Tebing 2018 di Kawasan Stadion Manahan Solo.
"Alhamdulillah saat ini pemerintah sudah lebih baik dari segi dukungan di olahraga," kata Aspar Jaelolo saat ditemui BolaSport.com.
Lebih lanjut, atlet yang tampil di Asian Games 2018 membela Kontingen Indonesia itu juga menyampaikan harapannya kepada pemerintah.
Aspar Jaelolo berharap agar kontingen Indonesia segera mempersiapkan diri untuk menatap Olimpiade Tokyo 2020 mendatang.
"Harapan saya untuk pemerintah adalah kita harus secepatnya mengadakan pelatnas karena Olimpiade tinggal satu tahun lebih," ujar dia menambahkan.
Baca Juga:
Olimpiade Tokyo 2020 sendiri rencananya akan dihelat pada 24 Juli-9 Agustus 2020.