Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mantan karateka nasional, Umar Syarief, kini memilih mempromosikan strong by zumba dengan menjadi instruktur.
Umar Syarief berharap bahwa kegiatan sebagai instruktur strong by zumba bisa menjadi pilihan karier setelah pensiun.
"Saya ingin menginspirasi para atlet yang sudah pensiun, bahwa banyak kegiatan yang bisa dilakukan dan bisa menjadi pilihan hidup," ujar Umar ditemui BolaSport.com di Jakarta beberapa waktu lalu.
Awalnya, Zumba yang merupakan sebuah perusahaan fitnes dan ingin mengembangkan latihan heat training berbeda dari yang sudah ada di dunia.
Zumba selanjutnya memanggil sembilan orang ahli, salah satunya Ai Lee yang merupakan istri Umar Syarief.
"Seminggu mereka ditempa dalam manajemen dan edukasi. Istri saya dianggap paling cocok mengajarkan strong by zumba karena dia juga mantan atlet karate, juara dunia, dan instruktur yoga," ucap Umar.
"Dari situ saya mulai tertarik. Tetapi, saat iru saya lagi persiapan PON 2016. Saya katakan kepada istri kalau saya tertarik. Mungkin setelah pensiun, itu bagus karena saya ingin menginspirasi yang lain," aku Umar.
Umar selanjutnya membuat lamaran menjadi instruktur dan menyertakan video kepada tim edukasi Zumba.
"Saya memilih menjadi instruktur strong by zumba setelah menjalani operasi sebanyak delapan kali dan ini sesuatu yang lain. Sekarang saya bisa menginspirasi ke orang bagaimana soal konsep ini presentasi. Ini suatu tantangan buat saya setelah belajar presenting. Seiring berjalannya waktu, semua bisa saya lakukan," tutur Umar.
Baca juga:
"Saya pilih strong by zumba karena ada hubungannya dengan kegiatan saya selama berkarier di karate. Karena itu muncul keinginan menginspirasi para mantan atlet Indonesia karena pendapatannya juga lumayan besar dalam kisaran dolar. Transportasi dan hotel juga ditanggung," ucap Umar.
Menurut Umar, beberapa mantan atlet sudah ada yang memilih menjadi instruktur strong by zumba yakni Jintar Simanjuntak dan Christo Mondolu (mantan karateka nasional), Christo Mondolu dan Fransiska Valentina (mantan atlet taekwondo).
"Untuk menjadi instruktur strong by zumba perlu investasi 320 USD. Kalau jadi instruktur harus master yang mengajar. Makanya saya banyak belajar. Bagi yang mau jadi instruktur modalnya bisa presenting, karena berbicara biasa dan saat live itu berbeda. Saya ingin mengubah mind set mereka. Semua orang bisa melangkah, apalagi ada kesempatan seperti itu," ujar Umar.
"Mantan atlet dan atlet sudah mempunya dasar latihan fisik, tinggal bagaimana dikolaborasi agar menjadi instruktur dan presenter. Apalagi, program ini sudah dua tahun booming. Di seluruh dunia, ada 350.000 orang mengambil kelas strong by zumba setiap minggunya. Banyak artis fitness selebritis yang ambil strong by zumba," ucap Umar.
Berbeda dengan zumba yang menggabungkan musik dengan aliran latin, hip-hop, dan lagu-lagu dari mancanegara, strong by zumba menggunakan musik dengan irama lebih cepat seperti musik beraliran EDM, techno, house, dubstep dan hip-hop.
Musik ini secara khusus dibuat agar selaras dengan setiap gerakan melalui reverse engeneering. Hal ini tak lepas dari konsep "Perfect Sync" atau "Sinkronisasi Sempurna" yang berperan penting dalam strong by zumba.
Satu jam sesi kelas Strong by zumba dapat menstimulasi pembakaran kalori yang tinggi berkat interval dan tingkat intensitas di dalam kelas yang berbeda. Tidak hanya selama sesi berlangsung, tetapi juga setelahnya.