Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kemenangan telak berhasil diraih San Antonio Spurs saat bertanding melawan Phoenix Suns pada lanjutan musim reguler NBA 2018-2019.
Bertemu di AT&T Center, San Antonio, Texas, Amerika Serikat (AS), Selasa (11/12/2018) malam waktu setempat atau Rabu pagi WIB, Spurs menang dengan skor 111-86.
Guard muda Spurs, Bryn Forbes, tampil sebagai pemain terbaik dalam laga tersebut. Selain menjadi top scorer bagi Spurs dengan 24 poin, Forbes juga memenangi 11 defensive rebound.
Sementara itu, dari kubu Suns, TJ Warren menjadi pemain dengan performa paling oke. Pemain yang berperan sebagai small forward tersebut menyumbang 23 poin, 6 rebound, dan 2 assist.
Namun, kontribusi tersebut belum cukup untuk memberi kemenangan bagi Suns.
Jalannya pertandingan
San Antonio Spurs membuka kuarter kesatu dengan sangat baik. Dimotori Bryn Forbes, tim tuan rumah unggul 29-20 atas tamunya.
Keunggulan ini kemudian bertambah saat kuarter kedua dimainkan.
Bermain kolektif, Spurs terus mengobrak-abrik pertahanan Suns dengan mudah. Alhasil, saat laga mencapai half-time, Spurs memimpin dengan skor 59-46.
Selepas jeda, Suns semakin kesulitan membendung aliran serangan Spurs. Di lain sisi, mereka juga tak mampu mendobrak pertahanan tim lawan.
Pada kuarter ketiga, Suns cuma bisa mencetak 18 poin, sementara Spurs mendulang 29 poin.
Melalui tambahan poin-poin tersebut, Spurs pun menutup kuarter ketiga dengan skor 88-64.
Baca juga:
Spurs akhirnya mengendurkan intensitas serangan saat laga memasuki kuarter keempat.
Keunggulan 24 poin menjadi alasan pelatih kepala Gregg Popovich mengintruksikan anak-anak didiknya untuk tampil lebih santai.
Hasilnya pun optimal. Ketika laga usai, Spurs meraih kemenangan dengan margin mencapai 25 poin.
Selain San Antonio Spurs, kemenangan juga menjadi milik Houston Rockets dan Toronto Raptors.
Rockets menundukkan tamunya, Portland Trail Blazers dengan skor 111-104, sedangkan Raptors menang 123-99 atas tuan rumah, Los Angeles Clippers.
View this post on InstagramEden Hazard memberi kode agar segera dipinang Real Madrid? #edenhazard #hazard #realmadrid
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on