Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebulu tangkis dari tim Jaya Raya, Angga Pratama, menganggap bahwa ada dua sektor di mana Jaya Raya cukup kuat.
Sektor yang dimaksud ole Angga Pratama tersebut adalah ganda putri dan tunggal putri.
"Ganda putri Jaya Raya unggul dan tunggal putri juga kuat sehingga punya kans besar untuk menang," tuturnya kepada BolaSport.com.
Ketika ditanya apakah Angga optimistis untuk selalu memenangi pertandingan, ia hanya berkata untuk memberikan yang terbaik saja.
"Harus percaya aja yg penting saya sudah sumbang poin untuk Jaya Raya," lanjutnya.
(Baca Juga: Kejurnas PBSI 2018 - Muhammad Rian Ardianto Langsung Tancap Gas meski Baru Tampil)
Di hari ketiga Kejurnas PBSI 2018, Kamis, (20/12/2018), Jaya Raya menghadapi Mutiara Cardinal Bandung.
Kejurnas PBSI 2018 sendiri digelar pada 18-22 Desember 2018 di Britama Arena, Kelapa Gading, Jakarta.