Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Khabib Nurmagomedov Paksa UFC Pilih Pelatihnya Jadi Pelatih Terbaik Tahun Ini

By Bayu Nur Cahyo - Kamis, 27 Desember 2018 | 16:29 WIB
Momen kebersamaan Khabib Nurmagomedov dan Javier Mendez saat menjalani latihan. ( twitter.com/UFC )

Musim 2018 akan segera berakhir dan kini pemegang sabuk juara UFC kelas ringan, Khabib Nurmagomedov (Rusia) membahas soal pelatih terbaik UFC tahun ini.

Khabib Nurmagomedov memberikan nasihat dengan nada memaksa kepada pihak UFC dalam menentukan siapa pelatih UFC terbaik tahun ini.

Khabib Nurmagomedov menilai bahwa pelatihnya, Javier Mendez, layak menjadi pelatih terbaik tahun ini.

Hal tersebut diungkapkan petarung asal Dagestan, Rusia itu melalui unggahan di akun Instagram pribadinya.

"Pada 2018, Javier Mendez perlu menjadi seorang pelatih terbaik tahun ini," tulis Nurmagomedov di kolom caption di Instagramnya.

"Saya tak ingin mendengar pilihan lain, sebutkan siapa seorang pelatih yang membantu petarung meraih tiga sabuk di UFC, hanya Javier yang pernah," tulis dia menambahkan.

Javier Mendez memang memiliki pencapaian bagus di tahun 2018 sebagai pelatih MMA di UFC.

Javier Mendez membantu Khabib Nurmagomedov mempertahankan sabuk gelar juara kelas ringannya saat berhadapan melawan Conor McGregor di UFC 229.

Tak hanya itu, Mendez juga membantu Daniel Cormier menjadi petarung kedua dalam sejarah UFC yang berhasil meraih dua sabuk dalam dua kelas yang berbeda tahun ini.